TDR One Team Berbagi Buat Pelanggan


TDR One Team,  Bukan hanya sibuk mencari keuntungan semata, namun kepedulian terhadap sesama juga dan selalu menjadi salah satu prioritas TDR One Team. Hal ini telah dilakukan beberapa tahun lalu dan terus dilakukan sampai saat ini. Kegiatan seperti ini sudah tidak asing lagi buat TDR One Team, karena telah ditanamkan nilai-nilaisaling pedulidari pimpinan TDR One Team kepada seluruh mitra kerja diseluruh Indonesia.
Salah satu kegiatan berbagi salain kegiatan lain, yakni memberikan hadiah kepada mitra TDR One Team di seluruh Indonesia. Dengan ‘Penarikan Undian”, caranya setiap dosatau bungkusanSpoke (jari-jari) TDRyang dibeli di toko,dikirimkembalike TDR Technology Center. Namun jangan lupa melengkapi data-data pengirim yang tertera dalam bungkusan tersebut, tujuannya agar menggampangkan pihak TDR untuk menghibungi kembali.

Periode penarikan tahun ini telah dimulai beberapa waktu lalu. Sekali penarikan mendapatkan 20 orang pemenang. Dan tersebar dari bebeberapa kota di seluruh Indonesia. Seperti, Kuningan, Pemalang, Jember, Madura, Gresik, Bekasi, Tangerang Selatan, Jakarta, Bogor, Kalimantan Selatan, Depok, Lhoksumawe Aceh, Ngawi, Mojokerto. Para pemenang tidak dipungut biaya apapun.

Mereka berhak mendapatkan beberapa souvenir dari TDR, seperti Helm TDR, Topi TDR, Kaos, Handgrip, dan Stiker. Dalam periode tertentu, akan diundi seorang pemenang yang akan diberangkatkan ke Thailand. Untuk itu, silahkan kumpulkan sebanyak mungkin bekas bungkusan jari-jari TDR. Dan kirim ke TDR Technology Center Jalan Swadaya IV No 09 Radjiman Cakung Jakarta Timur. Siapa tau, keberuntungan ada dipihak Anda. Salam One Team..!

 

 

Share:

Leave a Comment

Join One Team MemberorDonate for Projects